GIANYAR -SERONGGA di kantor Desa Serongga, Babinsa Desa Serongga koramil 1616-01/Gianyar Koptu I Komang Sudarnita bersama Bhabinkamtibmas Desa Serongga Aiptu Gusti Ketut Sarya Memantau dan mendampingi staf Desa Serongga dalam pembagian BLT Dana Desa ,Desa Serongga Tahun 2025 kepada masyarakat KK Miskin.Selasa (4/3/25)
Dimana warga masyarakat Desa Serongga yang menerima bantuan BLT sebanyak 20 orang, dan perorang menerima sebanyak Rp 300 000 setiap bulannya yang penyalurannya dirapel mulai dari bulan Januari-Meret totalnya menjadi sebesar Rp 900.000.
Dalam penyaluran BLT Dana Desa yang di salurkan oleh Kaur Keuangan Ni Nyoman Megawati dan staf didampingi oleh Babinsa Koptu I Komang Sudarnita, dan bagi masyarakat penerima BLT di wajibkan membawa KTP agar sesuai dengan data penerima dan tepat sasaran."ucap Babinsa"
(Cahaya)