Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Antisipasi Berkembang Biaknya Nyamuk Penyebab DBD, Babinsa Batuan Kaler Dukung Kegiatan PSN

 



Gianyar – Dalam upaya mencegah berkembang biaknya nyamuk Aedes aegypti sebagai vektor penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), Babinsa Desa Batuan Kaler Koramil 1616-05/Sukawati, Serda I Wayan Puspa Diana, turut mendukung kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN). Kegiatan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Batuan Kaler ini berlangsung di lingkungan Banjar Sakah, dengan tujuan utama untuk mengurangi risiko penyebaran DBD di wilayah tersebut.


Pada hari Rabu, 26 Februari 2025, acara ini melibatkan partisipasi aktif dari berbagai elemen masyarakat. Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Perbekel, Staf Desa Batuan Kaler, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), perwakilan UPTD Puskemas Sukawati I, TP-PKK, Kader Jumantik se-Desa Batuan Kaler, Ketua Dasa Wisma Banjar Cangi, serta perangkat desa lainnya. Sinergi antar aparat desa dan masyarakat ini menunjukkan komitmen bersama dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.


Kegiatan pemberantasan nyamuk yang dilakukan mencakup beberapa langkah strategis. Di antaranya adalah pengurasan dan pembersihan tempat-tempat yang berpotensi menjadi tempat penampungan air seperti bak mandi, kendi, tangki air, dan drum. Tempat-tempat tersebut juga ditutup rapat untuk mencegah terjadinya genangan yang bisa menjadi sarang nyamuk. Selain itu, warga didorong untuk memanfaatkan kembali atau mendaur ulang barang-barang bekas yang berpotensi menampung air, sehingga mengurangi peluang berkembang biaknya nyamuk.


Babinsa Batuan Kaler Serda I Wayan Puspa Diana, berharap semoga kegiatan ini dapat menjadi motivasi tersendiri bagi masyarakat untuk lebih aktif menjaga kebersihan lingkungan, dan dengan kehadiran para tokoh-tokoh masyarakat serta perangkat desa dalam kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran juga partisipasi warga dalam upaya pencegahan DBD secara berkelanjutan. Ujarnya"









(Cahaya)