Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Minggu Kasih, Kapolres Karangasem Apresiasi Kondusifitas Tahun Baru dan Dorong Penguatan Ketahanan Pangan

 



KARANGASEM - Kapolres Karangasem AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P., menggelar kegiatan Minggu Kasih di Banjar Dinas Lebah, Desa Sukadana, Kecamatan Kubu, pada Minggu (5/1/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Kubu I Gede Sudewa, S.TP., dan Penyuluh Pertanian Desa Sukadana Ni Luh Novita.


Dalam sambutannya, Kapolres Karangasem mengapresiasi warga Desa Sukadana atas terjaganya situasi kondusif selama perayaan Tahun Baru 2025. Beliau juga menyoroti pentingnya program ketahanan pangan dalam menekan potensi kerawanan sosial.


"Program ketahanan pangan ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pokok masyarakat dan meningkatkan kualitas SDM," ujar AKBP I Nengah Sadiarta.


Kapolres juga menyampaikan keprihatinannya terkait tingginya angka bunuh diri di Kabupaten Karangasem yang mencapai 34 kasus selama tahun 2024, tertinggi di Bali. Kasus-kasus tersebut dipicu oleh berbagai faktor seperti penyakit menahun, masalah ekonomi, dan asmara.


Dalam sesi tanya jawab, seorang petani bernama Komang Waker mengajukan pertanyaan terkait bantuan alat mesin semprot dan traktor. Menanggapi hal tersebut, Ketua BPP Kecamatan Kubu menyarankan agar petani bergabung dalam kelompok tani untuk dapat mengajukan proposal bantuan melalui sistem E-proposal paling lambat Maret 2025.


"Berdasarkan surat dari Kementerian Pertanian, distribusi bantuan untuk tahun 2025 sudah bisa dimulai dari Januari," jelas I Gede Sudewa.


Kegiatan Minggu Kasih yang merupakan program Polri untuk menyerap aspirasi dan membangun komunikasi dengan masyarakat ini ditutup dengan penyerahan paket sembako kepada warga yang hadir.








(Cahaya)