Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Apel Kesiapan Tanggap Bencana Polsek Dentim Bersama Inkait: Antisipasi Cuaca Ekstrem




Polsek Denpasar Timur (Dentim) menggelar Apel Kesiapan Tanggap Bencana dalam menghadapi potensi cuaca ekstrem yang diprediksi akan melanda wilayah Denpasar Timur. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat (01/11/2024) pukul 15.00 wita bertempat di halaman Polsubsektor Renon. Dipimpin oleh Kanit Samapta Polsek Dentim Iptu I Nyoman Kuasa S.Sos., apel ini bertujuan untuk memeriksa kesiapan personel serta peralatan dalam menghadapi bencana yang mungkin terjadi akibat curah hujan tinggi.


Apel ini melibatkan 19 personil gabungan, yang terdiri dari 13 Personil Polsek Dentim, 2 Linmas Desa Sumerta Kelod, dan 4 Personil BPBD Kota Denpasar. Kolaborasi lintas instansi ini menjadi langkah antisipatif guna memperkuat sinergi dalam penanganan bencana, terutama terhadap potensi banjir, pohon tumbang, dan situasi darurat lainnya yang sering kali menyertai musim hujan.


Dalam arahannya Iptu I Nyoman Kuasa mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan kesiapan seluruh personel serta instansi terkait. Beliau juga menyampaikan harapan agar semua pihak dapat berkoordinasi secara efektif sehingga penanggulangan bencana dapat dilaksanakan dengan cepat dan tepat, meminimalisir kerugian serta risiko bagi masyarakat.


Ditempat terpisah Kapolsek Dentim AKP Agus Riwayanto Diputra, S.I.K.,M.H., juga menegaskan pentingnya kesiapsiagaan ini sebagai langkah proaktif untuk melindungi masyarakat. "Kami berkomitmen untuk selalu hadir dan siap membantu masyarakat di tengah cuaca ekstrem yang berpotensi membawa bencana. Dengan koordinasi dan sinergi yang baik antara Polsek Dentim, BPBD, Linmas, dan instansi terkait lainnya, kami berharap dampak negatif dapat ditekan seminimal mungkin,” tutup AKP Agus Riwayanto.






(Cahaya)