Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Melalui Program Jumat Curhat, Kapolsek Padangbai berikan himbauan PBTA Padangbai untuk menjaga Kamtibmas

 



Polda Bali –Polres Karangasem –Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai – Jumat, 12/7/2024, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padangbai didampingi WakaPolsek Padangbai dan Perwira Polsek Padangbai lakukan kegiatan pertemuan dengan PBTA ( Padang Bai Transportasi Asociaton) melalui Program “Jumat Curhat”, dalam rangka mendengarkan keluhan dan masukan secara langsung.


Kapolsek Padangbai Kompol I Nyoman Merta Kariana, S. H, M. H, menyampaikan Ucapan Terimakasih atas kehadiran warga, dilanjutkan dengan perkenalan diri selaku Kapolsek Padangbai.


"Kegiatan ini masih rutin dilaksanakan. Selain mendengarkan aspirasi para warga, Jumat Curhat bisa sekaligus untuk mengedukasi atau memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat.


Selaku Ketua PBTA pengurus I Kt Suarsa, menyampaikan bahwa, sudah melakukan himbauan kepada anggotanya untuk tidak melakukan hal2 yg dpt merugikan diri sendiri dan orang lain terkait Pariwisata di Padangbai. 


" terkait berita viral, mohon bantuan Kapolsek dan Perangkat Desa Adat maupun Desa Dinas Padangbai,  serta Instansi Terkait yang ada untuk memberikan pemahaman agar anggota PBTA tidak mengulangi perbuatan yg dpt merugikan kami semua," ucapnya".


Bendesa Adat Padangbai, I Made Sudiarta, menyampaikan, kami juga sangat mengapresiasi kegiatan yang lakukan Polsek Padangbai, yakni bertatap muka langsung dengan warga khususnya Anggota PBTA Padangbai, untuk mendengar keluhan atau masukan warga, sehingga kita bisa bertukar pikiran dalam menjaga situasi Kamtibmas. 


" kepada warga yg mencari rejeki di Pariwisata saya minta untuk bersama sama jaga Desa Padangbai tetap aman agar wisatawan merasa nyaman, Jgn suka memviralkan kegiatan yg dpt menjelekkan citra Padangbai, pesan Bendesa Padangbai. 


Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Padangbai pada intinya, menghimbau warga yang beraktifitas di Dermaga Fastboat agar ikut menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif, sehingga wisatawan yang ada di wilayah Padangbai merasa aman dan nyaman. 


" mari bersama sama jaga Kamtibmas, karena kita sadari kehidupan kita di Padangbai ini ditopang oleh pariwisata, bagaimana caranya memberikan kenyamanan wisatawan agar pariwisata di Padangbai tetap maju,"pesan Kapolsek ".


Diakhir kegiatan, Kapolsek juga memberikan bingkisan Sembako kepada warga Padangbai yg kurang mampu sebagai wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat. 




(Cahaya)