Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Polsek Benoa Bagikan Sembako Kepada Warga Benoa.

 



Benoa. Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke 78  Kepolisian Republik Indonesia personil Polsek Benoa Polresta Denpasar membagikan Sembako kepada warga yang kurang mampu di pelabuhan Benoa.


Pembagian sembako yang berisi Beras, Minyak Goreng, Mie Istant, Gula, Kopi,dan Teh Sari Wangi dilakukan di Mapolsek Benoa pada hari Jumat tgl ( 21/6) pkl 09.00 Wita, dimana sembako tersebut berasal dari Insitusi Polri.


Menurut Kapolsek Benoa Kompol I Wayan Sueca, S.Pd, Pemberian Sembako ini kami berikan langsung kepada warga yang kurang mampu tinggal di wilayah pelabuhan Benoa sperti warga yang bekerja sebagai, Clening Service, Satpam, Penjaga Gereja, Marbot Mesjid dan warga lainnya.


Kami berharap bantuan kemanusian ini dapat sedikit  membantu meringankan beban hidup warga yang kurang mampu, serta ucapan syukur Kami sebagai anggota Polri dalam rangka menyambut hari Bhayangkara yang pada tanggal 1 Juli 2024 nanti genap berumur 78 Tahun, Ujarnya


Kanit Binmas Polsek Benoa Iptu I Ketut Sujana, S.H. dalam sambutannya kepada warga yang menerima sembako menyampaikan, Agar para warga tidak melihat nilai dari bantuan ini, hal ini merupakan wujud kepedulian Instusi Polri melalui Polresta Denpasar, Semoga bantuan ini berrmanfaat bagi bapak ibu sekalian , Ujar Sujana.







(Cahaya)