Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Melalui Kegiatan Minggu Kasih, Kapolsek Padangbai berikan himbauan tentang Penyalahgunaan dan bahaya Narkoba kepada pemakai jasa penyeberangan.

 



Polda Bali –Polres Karangasem –Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai – Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padangbai kembali melaksanakan kegiatan minggu kasih di Pelabuhan Padangbai, pada hari Minggu, 9/6/2024.


Kapolsek Padangbai mengajak pemakai jasa untuk tetap menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif disekitar Pelabuhan Padangbai dan memberikan himbauan tentang penyalahgunaan dan bahaya narkoba 


“Kami dari Polsek Padangbai mengajak saudara-saudara untuk ikut menjaga Kamtibmas tetap kondusif di Pelabuhan Padangbai, kami juga menghimbau agar saudara sekalian jangan sampai terlibat Narkoba, karena Narkoba sangat berbahaya bagi generasi muda, disini partisipasi masyarakat sangat penting dalam menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif, ucap Kapolsek. 


Salah pemakai jasa menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kapolsek Padangbai karena sudah mau berinteraksi dengan Penumpang di Pelabuhan Padangbai melalui program Minggu kasih, sehingga bisa saling bersilaturahmi dan berbagi Informasi.


“Terimakasih bapak polisi, karena sudah mau mendengarkan keluh kesah kami sebagai pemakai jasa penyeberangan, Kami merasa senang karena diperhatikan oleh pihak Kepolisian, kami akan selalu mendukung Program Kepolisian untuk menjaga keamanan di Pelabuhan Padangbai, terkait himbauan penyalahgunaan dan bahaya narkoba kami sangat berterima kasih penjelasannya, dan tidak akan mencoba coba barang seperti itu, karena akan merugikan diri sendiri," imbuhnya ".




(Cahaya)