Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Keakraban Terjalin, Kapolresta Denpasar dan Ketua Bhayangkari Beri Semangat Personel Polsek Kuta Selatan

 



Denpasar, 1 Juni 2024 - Kapolresta Denpasar, Kombes Pol. Wisnu Prabowo, S.I.K., M.H., bersama Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Denpasar, Ny. Nungki Wisnu, melakukan kunjungan kerja ke Mapolsek Kuta Selatan pada hari Sabtu, 1 Juni 2024. Kunjungan ini disambut hangat oleh Kapolsek Kuta Selatan, Kompol I Gusti Ngurah Yudistira, SH., MH., beserta jajaran dan Ibu Ketua Bhayangkari Polsek Kuta Selatan.


Dalam kunjungannya, Kapolresta Denpasar memberikan arahan kepada seluruh personel Polsek Kuta Selatan untuk selalu menjaga kekompakan dan mendukung pimpinannya dalam melaksanakan tugas. Beliau juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan profesionalisme dalam menghadapi berbagai tugas ke depannya.


Sementara itu, Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Denpasar memberikan arahan kepada anggota Bhayangkari Ranting Kuta Selatan untuk selalu mendukung tugas suami, bijak dalam bermedia sosial, menerapkan pola hidup sederhana, dan bijak dalam mengatur keuangan.


Kunjungan kerja ini diakhiri dengan penyerahan tali kasih dari Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Denpasar kepada anggota Bhayangkari dan sesi foto bersama.





(Cahaya)