Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Wujudkan Kamtibmas Wilayah Kelabang Moding, Babinsa Dan Tim Lakukan Sidak Penduduk Pendatang

 



Gianyar - Di Banjar Kelabang Moding Desa/Kecamatan Tegallalang Kabupaten Gianyar, Babinsa Tegallalang Ramil 1616-06/Tegallalang Sertu I Made Rai Wibisana bersama Bhabinkamtibmas Desa Tegallalang Aiptu Dewa Made Sandat, Kelihan Dinas Kelabang Moding dan Pecalang Desa Adat melaksanakan kegiatan sidak Penduduk pendatang yang bekerja sebagai buruh proyek di wilayah Banjar Kelabang Moding. Jumat (26/1/2024)

   

Adapun tujuan dilaksanaknnya Sidak bagi Penduduk Pendatang adalah untuk membina dan menertibkan administrasi kependudukan bagi masyarakat khusunya bagi penduduk pendatang yang tidak memiliki ijin tinggal di wilayah Banjar Kelabang Moding. Hal ini untuk kepentingan bersama dalam mewujudkan kenyamanan, terutama supaya terhindarkan dari permasalahan sosial seperti masalah keamanan. Diharapkan kepada Penduduk Pendatang taat pada aturan dan melengkapi diri dengan idetitas yang jelas, bagi setiap Pendatang yang tinggal di wilayah Banjar tersebut diwajibkan melapor dalam kurun waktu 2x24 jam kepada Kelian Dinas setempat.

  

DI kesempatan tersebut Babinsa bersama dengan Tim Sidak memberikan himbauan kamtibmas kepada Buruh proyek yang berjumlah sebanyak 38 Orang yang diantaranya berasal dari Kabupaten Jember dan Kabupaten Probolinggo. Aparat juga menghimbau supaya para Buruh selalu menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat tinggal/tempat kerja dan tidak melakukan hal-hal yang melanggar hukum serta turut membantu Aparat Keamanan untuk memberikan informasi yang dibutuhkan dalam upaya menjaga agar situasi tetap kondusif. Ungkap Babinsa Tegallalang".





(Cahaya)