Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Kapolres Karangasem Apresiasi Pengolahan Salak Menjadi Wine dan Beer

 



Polda Bali Polres Karangasem, Jumat (26/1) Bertempat di Banjar Dinas Dukuh, Desa Sibetan, Kecamatan Bebandem, Kabupaten Karangasem, Kapolres Karangasem, AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P., didampingi oleh PJU Polres Karangasem,  meninjau langsung Agro Wisata Salak dibawah CV. Dukuh Sari.


Kapolres Karangasem bersama rombongan disambut oleh Direktur CV. Dukuh Sari I Nengah Suparta dan Kapolsek Bebandem AKP Ida Bagus Sunia, S.H,. Selanjutnya Kapolres Karangasem melakukan peninjauan ke tempat Produksi Wain Salak dan Beer salak sambil mendapat penjelasan dari Direktur.


CV. Dukuh Sari merupakan tempat lokasi Produksi Wine dan Beer yang berbahan dasar dari Salak melalui Proses permentasi. Produk tersebut telah lolos Uji BPOM dan telah di Pasarkan di Beberapa Wilayah di Indonesia.


Dalam kesempatan tersebut Kapolres sangat mengapresiasi terkait pengolahan Salak untuk di jadikan Wine dan Beer, serta telah mendapatkan izin. Kapolres berharap agar produk lokal tersebut dapat berkembang di Pasar Indonesia.


Kapolres Karangasem juga berpesan agar para petani Salak di Kabupaten Karangasem dapat mengikuti jejak CV. Dukuh Sari untuk mengembangkan produk olahan Salak. Kapolres yakin bahwa produk olahan Salak memiliki potensi yang besar untuk dikembangkan.


Kapolres juga berharap agar pemerintah daerah dapat memberikan dukungan kepada para petani Salak untuk mengembangkan produk olahan Salak. Dengan dukungan dari pemerintah daerah, maka produk olahan Salak dari Kabupaten Karangasem dapat lebih dikenal oleh masyarakat luas.




(Cahaya)