Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Jumat Curhat Polsek Padangbai, Panit Lantas Himbau Warga sebagai Orang tua Cegah Kenakalan Remaja.

 



Polda Bali – Polres Karangasem –Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai – Kamis, 28/9/2023, Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai kembali melaksanakan Kegiatan Jumat Curhat dengan menyambangi warga untuk berbincang bincang sambil memberikan himbauan Kamtibmas. 


Kegiatan ini merupakan kegiatan implementasi program Pimpinan Polri,  untuk memberikan pelayanan yg baik kepada Masyarakat dengan cara menerima masukan dan keluhan warga, agar Polri kedepannya semakin lebih baik sesuai harapan masyarakat. 


Kedatangan Kapolsek Padangbai yg diwakili Panit Lantas Iptu Cok Agung Yudha Kusuma, S. H, sangat diaprisiasi sebagai rasa kepedulian, namun diharapkan kegiatan dalam bentuk patroli lebih ditingkatkan untuk menjaga situasi Kamtibmas  dilingkungan Desa Padangbai tetap kondusif. 


Dari kegiatan tersebut ada beberapa hal yang disampaikan oleh warga masyarakat Desa Padangbai terutama terkait masalah pertanyaan seputar prosedur dan tata cara pengurusan kepemilikan surat ijin mengemudi (SIM), perpanjang surat kendaraan ( STNK ) dan seputar Kamtibmas.


Panit Lantas Polsek Padangbai menjelaskan, “Terkait dengan kepengurusan SIM dan Samsat kendaraan, Polres Karangasem sudah memiliki terobosan kreatif berupa Tedun Banjar dimana polisi turun langsung ke banjar-banjar atau ke desa secara terpadu untuk memberikan pelayanan SIM dan Samsat.


" apabila sangat mendesak bisa saja langsung datang ke bagian Satpas Lantas Polres Karangasem supaya lebih jelas prosedurnya, dan dalam kepengurusan tersebut lakukanlah tanpa menggunakan jasa calo," jelas Panit Lantas ".


Dalam kesempatan tersebut Panit Lantas juga menegaskan bahwa saat ini Polsek Padangbai, Polres Karangasem tengah memaksimalkan pemeliharaan Kamtibmas dengan patroli ( Blue Light Patrol  ) untuk memelihara situasi Kamtibmas tetap kondusif. 


Panit Lantas Polsek Padangbai juga menghimbau masyarakat terutama orang tua agar dalam pembinaan kepada anak-anaknya perlu adanya ketegasan serta wajib mengedukasi putra-putrinya dirumah akan dampak buruk dari hal-hal negatif yang mengarah kepada kenakalan remaja.



(Cahaya)