Pada hari ini rabu tanggal 14 Juni 2023 Sekira pukul 14.30 wita telah terjadi peristiwa meninggal dunia akibat gantung diri berdasarkan Lp/Gangguan/ V /A/I/SPKT/SEK.RDG/RES.KR.ASEM/POLDA BALI tanggal 14 Juni 2023 korban atas nama I W S, laki-laki , 73 thn, Hindu, Bali, Petani, alamat Banjar dinas Keladian, Desa Pempatan, Kec. Rendang, Kab. Karangasem.
Menurut keterangan saksi I Wayan Darma, 54 thn alamat Banjar Dinas Keladian,Desa Pempatan, Kec.Rendang, Kab.Karangasem. pada hari rabu tanggal 14 Juni 2023 sekira pukul 14.30 wita telah terjadi peristiwa meninggal dunia akibat gantung diri korban an.I W S pada saat saksi menghadiri acara ulang tahun tani kelompok Buana Mekar yang ke 8 tahun, saksi disuruh pulang oleh anaknya dan setelah tiba di rumah disampaikan oleh anaknya bahwa korban IWS telah meninggal dunia akibat gantung diri dibawah pohon nangka di petegalan milik korban di Banjar Dinas Keladian, Desa Pempatan, Kec. Rendang, kab.Karangasem.
Selanjutnya saksi mengecek ke lokasi kejadian setelah tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP) saksi tidak tega melihat korban tergantung sehingga saksi menurunkan korban dan meminta bantuan keluarganya untuk menurunkan korban serta membawanya ke dalam rumah.
Setelah berselang beberapa menit tim dari Kepolisian Sektor Rendang dan Tim kesehatan Puskesmas Rendang tiba di TKP dan melakukan pemeriksaan medis. Diduga Korban mengalami depresi karena mengidap penyakit maag kronis dan TBC tak kunjung sembuh sehingga korban nekat mengakhiri hidupnya dengan gantung diri.
Kapolsek Rendang Kompol Made Suadnyana,S.sos mengatakan Personil Polsek Rendang yang bertugas saat itu telah melakukan tindakan antara lain :
- Mendatangi TKP
- Membuat Laporan Polisi
- Mencatat saksi saksi
- Membuat surat penolakan autopsi dari pihak keluarga
- Membuat visum et revertum.
- Melakukan pengecekan bersama tim medis Puskesmas Rendang yang ditangani oleh dokter jaga dr.Desak Gede Candra Handayani terhadap tubuh korban dan didapatkan ada luka memar pada leher korban bekas jeratan tali dan dari alat kelamin korban keluar cairan serta tidak ada tanda - tanda kekerasan benda tumpul pada tubuh korban, ujar Kapolsek Rendang.
(Cahaya)