Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Satgas Gakum Ops Keselamatan Tegur Pengendara Yang Menggunakan Kenalpot Brong

 



Polda Bali, Polres Bangli

Satuan tugas penegakan hukum (Satgas Gakum) Operasi Keselamatan Agung 2023 Polres Bangli tegur pengendara tak gunakan kelengkapan berkendara.


Penggunaan knalpot brong belakangan kembali marak dikalangan kaum milenial, hal tersebut tentunya memiliki potensi menimbulkan gangguan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran berlalu lintas (Kamseltibcarlantas).


Dinamika yang terjadi dikalangan anak muda ini tentunya menjadi salah satu perhatian khusus pihak Kepolisian terutama Satuan Lalulintas Polres Bangli dalam menjaga keamanan dan keselamatan berlalulintas


Menyikapi fenomena tersebut Selasa (14/2) anggota satgas gakum memberhentikan dan memberikan teguran secara simpatik kepada pengendara yang tak menggunakan kelengkapan dan tidak menggunakan knalpot standard.


Hal tersebut merupakan upaya yang dilakukan pihak Kepolisian untuk membangun kesadaran dan kedisiplinan masyarakat dalam berlalulintas melalui Operasi Keselamatan Agung 2023 Polres Bangli sehingga Kamseltibcar lantas dapat terjaga dengan baik.

(Cahaya)