Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Polri dukung kegiatan positif Pemuda Banjar untuk menunjukkan kreatifitas dengan Ogoh - Ogoh

 



Denpasar - Kepolisian Sektor Denpasar Utara, menggelar kegiatan "SISABAR", dengan Sekaa Teruna Yowana Saka Bhuwana Banjar Tainsiat Desa Dangin Puri Kaja  Kecamatan Denpasar Utara, Sabtu (11/02/23) malam.


Polsek Denpasar Utara, dipimpin Kapolsek Iptu I Putu Carlos Dolesgit, S.H. M.H., didampingi Kanit Binmas Iptu I Made Sila, mengunjungi Banjar Tainsiat, di Desa Dangin Puri Kaja Kecamatan Denpasar Utara, dalam rangka kegiatan Sisabar. 


Kegiatan Sisabar (Polisi Sahabat Banjar) merupakan Program Unggulan Kapolri, yang intensif digalakkan Polsek Denpasar Utara, sebagai upaya mendapatkan informasi situasi keamanan lingkungan, juga termasuk saran maupun keluhan masyarakat yang ingin disampaikan kepada petugas Keamanan, termasuk peningkatan pelayanan kinerja Polri di masyarakat, serta isu - isu maupun informasi keamanan, untuk dapat ditindak lanjuti langsung oleh Polisi, dengan mendatangi langsung sekaa teruna teruni banjar - banjar serta krama - krama yang ada di banjar. 


Kegiatan Sisabar Polsek Denpsar Utara, diterima langsung Kadus Banjar Tainsiat Bapak I Wayan Hariya Eka P, Jro Kelian Adat Banjar Tainsiat Bapak Pande Artawa, Ketua Sekaa Teruna Yowana Saka Bhuwana Banjar Tainsiat Putu Angga, Tokoh Pemuda sekaligus Seniman asal Banjar Tainsiat I Nyoman Gede Sentana Putra (Kedux), dan para pemuda Sekaa Teruna Yowana Saka Bhuwana Banjar Tainsiat. 


Kapolsek Denpasar Utara, dalam kegiatan tersebut menyampaikan, bahwa mari Masyarakat bersama Polri, untuk bersatu padu menjaga kondusifitas di wilayah masing - masing, tingkatkan kepekaan terhadap lingkungan, jikalau  terjadi hal - hal yang mengganggu kondusifitas, silahkan dilaporkan dan diinformaaikan kepada kami Polsek Denpasar Utara. Selain itu, Polri sangat mendukung dan mengapresiasi kreatifitas kegiatan yang dilakukan oleh Sekaa Teruna Yowana Saka Bhuwana Banjar Tainsiat, yang membuat ogoh - ogoh, untuk pengerupukan menjelang Hari Raya Suci Nyepi, namun kegiatan sangat positif tersebut, diharapkan agar tidak dibarengi dengan minum - minuman keras (miras), serta tindakan negatif. 


Di akhir kegiatan Sisabar, Kapolasek Denpasar Utara, menyerahkan bantuan sarana komunikasi berupa alat kebersihan berupa ember, sapu lidi,dan serok sampah yang diterima langsung oleh Krama Banjar Tainsiat.


Kapolsek Denpasar Utara Iptu I Putu Carlos Dolesgit, dalam kesempatan terpisah, menjelaskan "diharapkan melalui Sisabar ini, membawa berkah dan hasil positif, dan tak lupa Dados Bhayangkara Sane Mawiguna" imbuh Iptu Carlos.

(Cahaya)