Kuta, - Pelaksanaan persembahyangan menjelang Tahun Baru Imlek 2574 Tahun 2023, menjadi atensi Polri agar kegiatan berjalan aman, lancar dan tertib.
Kapolsek Kuta Kompol Yogie Pramagita, S.H., S.I.K., M.H., mendampingi pelaksanaan kunjungan dan pemantauan Kapolresta Denpasar KBP Bambang Yugo Pamungkas, S.H., S.I.K., M.Si., Kasat Intelkam bersama Dandim 1611 Badung, Kol. Inf. Dody Trio Hadi di Vihara Dharmayana Jalan Blambangan Kuta, dalam rangka pengecekan kesiapan personil pengamanan dan kegiatan Ibadah / persembahyangan umat Budha menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2574 / 2023, Sabtu (21/01/2023) malam.
Persembahyangan Umat Budha dalam rangka Perayaan Tahun Baru Imlek 2574 / 2023 di Vihara Dharmayana berjumlah kurang lebih 1.500 orang, dengan Pemangku Jero Mangku Sueca.
Dijelaskan Kapolsek Kuta, bahwa personilnya yang terdiri dari unit terbuka dan tertutup senantiasa berkolaborasi dengan unsur TNI dan pihak terkait dalam melakukan pengamanan.
"Dengan adanya sinergitas yang solid antara unsur pengamanan, diharapkan seluruh rangkaian kegiatan menyambut Tahun Baru Imlek dapat berjalan lancar, aman dan tertib. Diakhir kunjungan Kapolresta Denpasar bersama rombongan melakukan poto bersama dengan pengurus Vihara Dharmayana Kuta, " imbuh Kompol Yogie Pramagita.
(Cahaya)