Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Kapolres Bangli Tegaskan Tingkatkan Pendisiplinan Prokes Melalui Kegiatan Operasi

 



Bangli, KPK - Polda Bali, Polres Bangli

Kapolres Bangli AKBP I Gusti Agung Dhana Aryawan, S.I.K.,M.I.K., tegaskan tingkatkan pendisiplinan prokes kepada masyarakat melalui kegiatan Operasi.


Hal tersebut dikatakannya saat pimpin Apel anggota di Mapolres Bangli, Rabu (22/9). Dihadapan anggotanya Kapolres menegaskan kepada anggota untuk meningkatkan kegiatan pendisiplinan protokol kesehatan.


Kapolres Bangli menuturkan jajarannya kali ini melaksanakan dua Operasi sekaligus diantaranya Operasi Patuh dan Operasi Bina Waspada, sasaran operasi tersebut difokuskan pada kegiatan penanggulangan Pandemi Covid-19.


"Kedua Operasi ini difokuskan pada penanggulangan pandemi Covid-19, selain sasaran operasinya masing-masing,"ujarnya.


Untuk itu pria berpangkat melati dua ini menegaskan agar meningkatkan kegiatan pendisiplinan prokes kepada masyarakat sehingga pandemi Covid-19 dapat dikendalikan.


"Walau kita di Bali khususnya Bangli telah menduduki PPKM level 3, namun kegiatan pendisiplinan harus tetap dilaksanakan untuk mencegah penyebaran Covid-19,"tegasnya. (Cahaya)